Sebuah hal besar, memberikan dan membangun harapan seseorang untuk kembali melihat dengan normal. Kontribusi yang tiada ternilai dari Yayasan Ladia Indonesia Peduli bersama SILC Lasik Center dengan aksi nyata Operasi Katarak Gratis.
di Medio 2022, Yayasan Ladia Indonesia Peduli bersama SILC Lasik Center melakukan aksi nyata untuk 2 (dua) orang yang membutuhkan.
Yang pertama, adalah Rahmat. Seorang kepala keluarga dengan latar belakang kehidupan yang tetap membutuhkan bantuan, karena, Rahmat sendiri pada era Covid-19 terkena dampaknya. Ia, harus merelakan pekerjaannya karena terkena pengurangan pegawai.
Perlahan, matanya kabur dan pada akhirnya membutuhkan bantuan. Katarak, menjadi penyebab utama ia tak lagi bisa menghidupi keluarganya secara utuh.
yang kedua adalah seorang pengemudi daring, Rustian. Kendala penglihatan harus ia jalani dan mengambil resiko untuk tetap menjalani profesinya. Padahal, sebagai pengemudi daring, penglihatan menjadi syarat utama.
Yayasan Ladia Indonesia Peduli bersama SILC Lasik Center, menjadi solusi bagi kedua orang tersebut. Mereka mendaftar melalui orang terdekat yang mengetahui secara lengkap informasi Operasi Katarak Gratis. Akhirnya, Rahmat dan Rustian pun menjalani Operasi Katarak Gratis yang diselenggarakan oleh Yayasan Ladia Indonesia Peduli yang didukung penuh SILC Lasik Center.
Kini, Rahmat dan Rustian pun bisa tersenyum. Menjalani kehidupan sebagai kepala keluarga yang bertanggung jawab.
Pendiri sekaligus founder dari Yayasan Ladia Indonesia Peduli dan SILC Lasik Center, dr. Sophia Pujiastuti, SpM (K) MM menegaskan bahwa kegiatan Operasi Katarak Gratis ini merupakan bentuk tanggung jawab bagi bumi pertiwi. ” Yang kami lakukan adalah bentuk nyata kepedulian kami, untuk mereka yang membutuhkan khususnya para penderita katarak. Langkah kami jelas, memerdekakan penglihatan, karena, penglihatan yang normal akan membuat kehidupan menjadi optimal,” jelas dokter spesialis mata yang berpengalaman dalam bidang lasik ini.
One thought on “Operasi Katarak Gratis, Membangun Harapan Untuk Kembali Hidup Normal”